Rabu, 18 Januari 2017

The Sims 4 Game Simulasi dari The Sims Series

Game the sims 4 merupakan salah satu dari game serial the sims. The Sims 4 adalah sebuah permainan simulasi kehidupan yang menjadi instalasi ke empat di seri permainan The Sims. Electronic Arts mengumumkannya secara resmi pada tanggal 6 Mei 2013 bahwa game ini akan dirilis untuk sistem operasi Windows dan OS X pada 2 September 2014. Ahirnya pada tangal 4 September 2014 game ini dirilis pada platform Windows dan OS X.

The Sims 4 memahami betul sisi psikologis manusia yang ingin Mengendalikan hidup orang lain selalu memikat perhatian seseorang, baik dalam skala besar, seperti pemerintahan maupun pada skala kecil, misalnya rumah tangga dan menawarkan kesempatan untuk hidup sebagai “Sims” di dunia baru. Sims tidak memiliki hidup serumit manusia asli, tetapi semua itu cukup untuk mengikat pemainnya dalam waktu luar biasa lama seperti yang telah dibuktikan dalam seri game sebelumnya. Itu sebabnya franchise The Sims merupakan produk dengan penjualan luar biasa besar di dunia.

Seri baru seharusnya punya kualitas lebih baik, setidaknya hal itu seringkali benar pada produk peralatan rumah dan kantor. Namun, tidak demikian dengan game. Seringkali bertambahnya usia (nomor seri) berarti cerita dan latar belakang baru, engine game baru, dan kebijaksanaan publisher game baru. Apalagi Electronic Arts sebagai publisher The Sims 4 memiliki kebijakan marketing baru yang cukup merugikan dari sisi konsumennya.



Minimum sistem untuk menjalankan The Sims 4 adalah :
-        1,8 ghz prosesor intel dual core atau lebib
-        2 gb RAM
-        9 gb hard disk
-        128 mb video memory dengan support pixel shader 3.0 nVidia GeForce 6600, Ati Radeon X1300, Intel GMA X4500 atau lebih baik -sound card kompatibel dengan DirectX 9.0c -keyboard dan mouse

The Sims 4 ini dibagi menjadi The Sims 4 Limited Edition & The Sims 4 Digital Deluxe. Untuk menjalankan Game ini cukup ringan dibanding The Sims 3 yang harus membutuhkan specs Tinggi minimal 2,30 GHz. Dengan Processor minimal 1.80 GHz, bisa menjalankan game ini dengan lancar dengan grafik yang bagus. the sims 4 telah mengeluarkan expansion pack pertama yang bernama The Sims 4 Get To Workyang dirilis bulan April 2015 diikuti dengan The Sims 4 Luxury Party Stuff, The Sims 4 Perfect Patio Stuff, The Sims 4 Cool Kitchen Stuff, The Sims 4 Spooky Stuff, The Sims 4 Outdoor Retreat, dan The Sims 4 Spa Day. Sedangkan expansion pack kedua The Sims 4 Get Together akan dirilis bulan Desember 2015.

Bagi kalian yang ingin memainkan game simulasi mengenai kehidupan seorang manusia the sims 4 ini merupakan salah satu game simulasi terbaik yang dapat kalian mainkan, akan tetapi pada game the sims seri ke 4 ini memiliki konten yang dianggap yang berbahaya untuk kesehatan dan perkembangan anak-anak, karena pada game ini diperbolehkan pernikahan sesama jenis untuk itu beberapa negara seperti rusia, china, Jerman, dan Australia game ini mendapat rating dewasa atau 18+.





Sumber referensi :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar